Sabtu, 31 Oktober 2020

LIKA LIKU LIFYA GURU SLB PENERIMA APRESIASI KONTRIBUTOR GURU BERBAGI 2020

 



 

Alhamdulillah  aku satu dari delapan belas orang Guru Berbagi di Hari Guru Sedunia mendapat apresiasi dari Kemdikbud berupa 1 unit laptop ..https://www.youtube.com/watch?v=0ia3WhkatUM  Sungguh merupakan suatu kejutan yang tak diduga. Mendapat kuota 30 GB dari Kemdikbud dengan gogle aku sudah merasa senang karena merasa terbantu benar rasanya.

Aku merasa ini sebuah apresiasi yang sangat luar biasa di masa pandemi seperti saat ini. Niat semula hanya ingin berbagi kepada sesama guru untuk membantu memajukan pendidikan siswa istimewa yang terhalang virus Corona. Ternyata artikel dan Rencana Pembelajaran yang aku kirimkan ke Guru Berbagi menguatkan imun di tubuhku.

Untuk mengirimkan artikel dan RPP ke Guru Berbagi aku tidak mengalami masalah. Semua bisa dikirimkan via Email tapi saat diundang ke Jakarta di masa pandemi,  ini benar-benar menguji nyali. Sulit rasanya mengambil keputusan untuk mengikuti kegiatan Penyusunan Naskah Praktik Baik Pembelajaran waktu itu.

Aku mengucap Bismillah undangan ke Jakarta aku penuhi tak mengabaikan protokol kesehatan mulai dari rapid test dan jaga jarak aku turuti. Tapi  sepulang dari Jakarta aku terpapar tanpa gejala. Meski tanpa gejala aku harus ikhlas menerima semuanya. Aku mengisolasidiri secara  mandiri di rumah selama satu bulan. Tidak kemana-mana dengan berbagai ramuan. Bagiku isolasi tidak merusak perasaan karena aku merasa baik-baik saja baik penciuman, selera makan maupun sesak nafas tidak ada perubahan.

Sebulan isolasi dengan lima kali Swab sampai negatif dua kali berturut-turut aku jalani. Keadaan ini aku  khabari  kepada sanak saudara untuk meminta doa dan dukungannya sehingga aku merasa kuat. Namun disaat aku dinyatakan sembuh disaat  butuh dukungan disaat itu hatiku sedikit bergetar.  Keberadaanku belum sepenuhnya bisa diterima seperti sedia kala. Hmmmm hukum sosial engkau terasa begitu kejam.

Aku berusaha untuk ikhlas sembari mengurut dada mengucap asma-Nya. Mengumpulkan semangat yang tersisa untuk tetap berkarya agar bisa menginspirasi dan bisa mengikuti  perubahan diera digital dengan memanfaatkan teknologi dan informasi. Aku ingin terus berbagi untuk kemajuan anak negeri. Terima kasih Kemdikbud serta jajarannya ini kali kedua aku menerima penghargaan dan kali keduanya aku hadir di hari Guru Sedunia.